Materi Lengkap Matematika Kelas 7 SMP kurikulum 2013 | Sebagai siswa yang baru saja masuk sekolah, ada baiknya persiapkan diri secara baik. Termasuk siapkan juga semangat untuk kembali bertemu dengan pelajaran asah otak ini. Berikut ada beberapa materi matematika kelas 7 SMP yang bisa dipelajari.
Jika saat ini kalian sedang ingin mempersiapkan pemahaman matematika sebagai strategi agar lebih mudah membuat garis besar dan rencana belajar, maka kalian akan sangat terbantu jika mengetahui apa saja bab-bab matematika yang akan dipelajari di kelas 7 SMP. Hal tersebut tentunya sangat efektif dilakukan jika kita menginginkan nilai yang memuaskan pada mata pelajaran matematika kelas 7 SMP. Untuk itu, saya telah merangkum sekilas tentang materi matematika kelas 7 SMP semester 1 dan semester 2.
Materi Matematika Kelas 7 SMP
Dalam memasuki tahun ajaran baru, sebagai pelajar sekolah menengah pertama kelas 7 ada baiknya mempersiapkan materi berikut ini :
1. Penyajian Data Dalam Tabel Maupun Diagram
Materi pertama yang akan dibahas dalam pembelajaran utama kelas 7 sekolah menengah pertama adalah penyajian data dalam bentuk tabel ataupun diagram. Siswa akan diajarkan bagaimana cara menyajikan informasi / data secara baik dan benar.
Penyajian data ini diibaratkan ketika Anda memiliki berbagai macam alat tulis di kotak pensil, kemudian tulislah apa saja yang ada di dalamnya. Nah, dari tulisan tersebut itulah sebuah data atau informasi tercipta. Lalu data tersebut bisa disajikan kembali dalam 2 bentuk yaitu tabel atau diagram.
Diagram yang sering digunakan dalam pembelajaran ini adalah diagram batang, garis dan juga lingkaran. Dengan menyajikan kembali data atau informasi ke dalam tabel atau diagram tersebut, tujuannya adalah supaya hasilnya lebih mudah untuk dimengerti atau dibaca siapapun.
2. Menghitung Luas Dan Juga Keliling Bangun Datar Segi Empat
Selanjutnya para siswa siswi akan diajarkan juga terkait luas serta keliling dari bangun datar segi empat. Ibaratkan saja sebuah lapangan sepak bola yang memiliki bentuk hampir menyerupai persegi panjang namun masih terbilang tergolong segi empat.
Untuk lebih mudah menghitungnya, sebut saja panjang segi empat tersebut di lambangkan AB dan CD sedangkan lebarnya adalah AC dan BD. Setelah itu ketahui dan hafalkan rumus atau formulanya seperti L = p x l, K = 2P + 2L = 2 (P + L).
Dimisalkan saja ada soal berisi panjang AB ialah 6 meter dan juga lebarnya BD adalah sekitar 3 meter. Jadi, luasnya p x l = 6 meter x 3 meter = 18 meter dan kelilingnya 2 x 6 meter + 2 x 3 meter = 2 (12 meter + 6 meter) = 36 meter.
Baca Juga : Materi matematika kelas 6 SD | rangkuman
3. Garis, Sudut Dan Juga Bangun Istimewa
Materi selanjutnya adalah mengenal garis, sudut dan juga bangun istimewa. Pada dasarnya, bangun yang memiliki keistimewaan itu adalah segitiga. Mengingat banyaknya bangunan yang didasari oleh bentuk atau kerangka seperti segitiga. Lalu apa yang membuatnya begitu istimewa ?
Meski dijuluki dengan nama segitiga, namun uniknya Anda akan menemukan sekitar empat garis yaitu garis tinggi, bagi, berat dan juga sumbu. Bangun istimewa yang ada dalam segitiga pun juga terdiri dari macam jenis seperti siku-siku, sama kaki, serta sama sisi.
Dari ketiga jenis tersebut pastilah memiliki definisi tersendiri, segitiga siku-siku (mempunyai sudut sekitar 90º di salah satu sudut), sama kaki (mempunyai 2 sisi sama panjang), sama sisi (sesuai namanya, segitiga ini memiliki kesamaan panjang di setiap sisinya).
4. Hubungan Antar Himpunan
Dalam pembelajaran pada materi satu ini, para pelajar kelas tujuh sekolah menengah pertama akan diajarkan cara menyelesaikan hubungan antar himpunan yang soalnya identik dengan lingkaran yang menyatu satu sama lain. Itulah mengapa disebut hubungan dari himpunan.
Hubungan antar himpunan ini dibagi menjadi beberapa jenis seperti himpunan bagian, kuasa, yang sama dan juga ekuivalen. Dari setiap jenis tersebut pastinya memiliki definisi masing-masing dan juga cara menyelesaikan soalnya.
Biasanya para pelajar di kelas tujuh sekolah menengah pertama akan mudah mengalami kesulitan, mengingat hubungan antar himpunan ini berupa lingkarang yang tersambung dengan lainnya. Jadi, perlu ketelitian dalam melihat serta harus fokus agar soal bisa terselesaikan secara mudah.
Baca Juga : Materi Lengkap Matematika Kelas 8 SMP | Rangkuman Singkat
5. Diagram Venn
Pembelajaran selanjutnya adalah mempelajari diagram venn. Diagram ini memiliki keterkaitan erat dengan materi hubungan antar himpunan sebelumnya. Yang diartikan sebagai gambar yang dipergunakan dalam rangka menyatakan hubungan antara himpunan di suatu kelompok yang sama.
Biasanya soal diagram venn ini dipergunakan dalam rangka menggambarkan himpunan yang berpotongan atau saling lepas dan lain sebagainya.Tak heran bila diagram venn memiliki keterkaitan erat dengan hubungan antar himpunan.
Hal itu dikarenakan bentuk lingkarannya memang menyerupai materi hubungan antar himpunan. Diagram venn memiliki beberapa jenis seperti himpunan yang saling berpotongan, saling lepas, himpunan bagian, sama, ekuivalen.
6. Bilangan Rasional Dan Juga Irasional
Bilangan rasional merupakan bilangan yang nantinya bisa di pecah menjadi pecahan seperti ab dan diikuti dengan berbagai ketentuan. Contohnya a dan juga b yang merupakan bilangan bulat dimana angka di bagian a adalah pembilang serta b penyebut.
Jika memang bilangannya akan dipecah sehingga berubah menjadi pecahan desimal, maka angka tersebut berhenti pada bilangan tertentu dan akan membentuk sebuah pola pengulangan. Sedangkan bilangan irasional diartikan sebagai kebalikan dari rasional.
Bilangan irasional merupakan bilangan yang tak bisa diubah menjadi pecahan biasa seperti ab. Apabila Anda mencoba merubahnya ke bentuk pecahan desimal, maka angka tersebut tidak berhenti serta pola tertentu. Biasanya bilangan paling populer ini disebut bilangan phi.
Baca juga : materi matematika kelas 10 SMA | Rangkuman singkat
7. Operasi Perpangkatan Bentuk Aljabar
Aljabar adalah salah satu materi matematika yang mempelajari banyak hal tentang penyelesaian yang diselesaikan dengan huruf untuk dapat mewakili berbagai angka. Sedangkan perpangkatan merupakan bilangan yang cara mengerjakannya dikalikan dengan angka itu sendiri sebanyak pangkatnya.
Secara umum, rumus untuk mencari perpangkatan yaitu a^n = a x a x a x ... x a, sedangkan rumus pada bentuk aljabarnya bisa menggunakan (a ± 〖b)〗^n = (a ± b) x (a ± b) x ... x (a ± b). Dalam mengerjakan materi satu ini para siswa diharapkan untuk selalu teliti.
Mengingat rumusnya mungkin terlihat lebih rumit dari rumus pada materi sebelumnya. Namun, tak perlu khawatir karena guru atau tenaga pendidik lain akan membantu untuk menyelesaikan soal yang berkaitan dengan perpangkatan bentuk aljabar ini.
8. Operasi Hitung Pecahan
Materi yang biasanya akan diajarkan selanjutnya adalah terkait dengan operasi hitung pecahan. Mungkin pada materi sebelumnya telah bertemu dengan bilangan pecahan, akan tetapi pada pembelajaran kali ini sedikit berbeda. Bisa dikatakan soalnya jauh dibuat lebih detail dan rumit.
Operasi hitung pecahan merupakan operasi hitung yang berasal dari bilangan rasional. Seperti pembahasan sebelumnya bahwa pecahan terdiri dari beberapa jenis yaitu penjumlahan, pengurangan, perkalian, pembagian, turunan hingga integral pecahan.
Dari berbagai macam jenis operasi hitung pecahan tersebut pastinya memiliki cara penyelesaiannya masing-masing. Biasanya para pelajar mudah terkecoh oleh soal-soalnya, oleh karena itu dibutuhkan ketelitian dalam mengerjakan dan membedakan pembilang serta penyebut.
Baca Juga : Materi Lengkap Matematika Kelas 9 SMP Kurikulum Terbaru | Rangkuman Singkat
Demikianlah penjelasan yang sudah dipaparkan tentang materi matematika kelas 7 SMP, semoga bermanfaat dan menambah wawasan.
Penulis : Setya
Editor : Admin
Posting Komentar